Just another free Blogger theme

Pengelola

Foto saya
Brebes, Jawa Tengah, Indonesia
Sugiharto, S.Pd.I, M.Pd. Lahir di Pati Jawa Tengah. 19 September 1990. Menempuh pendiidkan Mulia dari RA. Masyithah (1997), SD Kertomulyo II (2003), MI Miftahul Huda (sore 2004), MTs Raudltul Ulum (2007), MA Raudltul Ulum (2010) semuanya berada di Pati Jawa Tengah. Kemudian melanjutkan Pregram sarjana di STIT Al-Fattah siman Lamongan Jurusan PAI Lulus Tahun 2014. Tidak sampai disitu kemudian mengambil Program Magister di UIN Sunan Kali Jaga Fakultas Tarbiyah lulus 2019. Sekarang Mengabdikan diri di MAN 1 Brebes

Rabu, 11 Januari 2023

1.      Bacaan Ijab Kabul dalam Bahasa Indonesia


  Ø Kalimat ijab yang dilakukan sendiri oleh wali yang berupa ayah kandung pengantin perempuan:

IJAB: “Saudara .....(nama pengantin laki-laki) bin ...... (nama bapak pengantin laki-laki) Saya nikahkan dan saya kawinkan Anda dengan anak perempuan saya ....... (nama pengantin perempuan) dengan maskawin .......... (sebutkan jenis dan nominal maskawinnya) dibayar tunai.”

 

Contoh: “Saudara Ali Ya’kub bin Zainal Abidin, saya nikahkan dan saya kawinkan Anda dengan anak perempuan saya Salwa Maisaroh dengan mas kawin uang satu juta rupiah dibayar tunai.”

 

QABUL (JAWABANNYA): “Saya terima nikahnya dan kawinnya (nama pengantin perempuan) binti (nama ayah pengantin perempuan) dengan mas kawinnya yang tersebut, tunai.”

 

Contoh: “Saya terima nikahnya dan kawinnya Salwa Maisaroh binti Herman Wijaya dengan mas kawinnya yang tersebut, tunai.”

 

Ø Kalimat ijab yang dilakukan oleh wali sendiri yang bukan ayah kandung pengantin perempuan:

IJAB: “Saudara .....(nama pengantin laki-laki) bin ...... (nama bapak pengantin laki-laki) Saya nikahkan dan saya kawinkan Anda dengan cucu/saudara perempuan/keponakan/saudara sepupu (pilih salah satu hubungan antara pengantin perempuan dengan wali) saya ....... (nama pengantin perempuan) binti ...... (nama bapak pengantin perempuan) dengan mas kawin .......... (sebutkan jenis dan nominal mas kawinnya) dibayar tunai.”

 

Contoh: “Saudara Bima bin Sanuri, Saya nikahkan dan saya kawinkan Anda dengan keponakan saya Salma binti Badruz Zaman dengan mas kawin dua juta rupiah dibayar tunai.”

QABUL (JAWABANNYA): “Saya terima nikahnya dan kawinnya Salma binti Badruz Zaman dengan mas kawinnya yang tersebut, tunai.”

 

Ø Kalimat ijab yang dilakukan oleh orang yang mewakili wali pengantin perempuan: ‘Saudara .....(nama pengantin laki-laki) bin ...... (nama bapak pengantin laki-laki) Saya nikahkan dan saya kawinkan Anda dengan  ....... (nama pengantin perempuan) binti ...... (nama bapak pengantin perempuan) yang walinya telah mewakilkan kepada saya untuk menikahkannya dengan Anda dengan mas kawin .......... (sebutkan jenis dan nominal mas kawinnya) dibayar tunai.”

 

Contoh: “Saudara Haryanto bin Muslim, Saya nikahkan dan saya kawinkan Anda dengan  Aisyah binti Ramli yang walinya telah mewakilkan kepada saya untuk menikahkannya dengan Anda  dengan mas kawin uang satu juta rupiah dibayar tunai.”

 

QABUL (JAWABANNYA): Saya terima nikah dan kawinnya Aisyah binti Ramli dengan mas kawin tersebut dibayar tunai.”  

2.  Kalimat ijab dengan bahasa Arab

Ø Kalimat ijab yang dilakukan sendiri oleh wali yang berupa ayah kandung pengantin perempuan:

   

أَنكَحْتُكَ وَزَوَّجْتُكَ مَخْطُوْبَتَكَ بِنْتِي ...... بِمَهْرِ ...... حَالً

Ankaḫtuka wa zawwajtuka makhthûbataka bintî ...... bi mahri ...... hâlan

 

Artinya: “Saya nikahkan kamu dan saya kawinkan kamu dengan perempuan pinanganmu anakku ...... dengan mas kawin ...... tunai.”


Contoh:

أَنكَحْتُكَ وَزَوَّجْتُكَ مَخْطُوْبَتَكَ بِنْتِي فَاطِمَةٌ بِمَهْرِ اَدَاوَاتِ الصَّلَاةِ حَالً

Artinya: “Saya nikahkan kamu dan saya kawinkan kamu dengan perempuan pinanganmu anak perempuanku Fathimah dengan mas kawin seperangkat alat solat dibayar, tunai.”

 

QABUL (JAWABANNYA):

 

قَبِلْتُ نِكَاحَهَا وَتَزْوِيْجَهَا بِالْمَهْرِ المذْكُوْرِ حَالًا

Qabiltu nikâahâ wa tazwîjahâ bil mahril madzkûr halan

Artinya: “Saya terima nikah dan kawinnya dengan mas kawin tersebut dibayar, tunai.”

 

Ø Kalimat ijab dengan bahasa Arab yang diucapkan sendiri oleh wali yang bukan ayah kandung pengantin perempuan:   

 

أَنكَحْتُكَ وَزَوَّجْتُكَ مَخْطُوْبَتَكَ ...... بِنْتَ ...... الَّتِي وَكَّلَنِي وَلِيُّهَا بِمَهْرِ ...... حَالًا


Ankatuka wa zawwajtuka makhthûbataka ...... binta ...... allatî wakkalanî waliyyuhâ bi mahri ...... hâlan

 

Artinya: “Saya nikahkan kamu dan saya kawinkan kamu dengan perempuan pinanganmu ...... binti ...... yang walinya telah mewakilkan kepada saya dengan mas kawin ......dibayar tunai.”    

 

Contoh:

أَنكَحْتُكَ وَزَوَّجْتُكَ مَخْطُوْبَتَكَ عَائِسَةَ بِنْتَ مُسْلِمٍ الَّتِي وَكَّلَنِي وَلِيُّهَا بِمَهْرِ اَدَاوَاتِ الصَّلَاةِ حَالًا

Ankatuka wa zawwajtuka makhthûbataka Aisyah binta muslimin allatî wakkalanî waliyyuhâ bi mahri adawatis solat hâlan

 

Artinya: “Saya nikahkan kamu dan saya kawinkan kamu dengan perempuan pinanganmu Aisyah binti muslimin yang walinya telah mewakilkan kepada saya dengan mas kawin seperangkat alat solat dibayar tunai.”

 

QABUL (JAWABANNYA):

 

قَبِلْتُ نِكَاحَهَا وَتَزْوِيْجَهَا بِالْمَهْرِ المذْكُوْرِ حَالًا

 

Qabiltu nikâahâ wa tazwîjahâ bil mahril madzkûr

Artinya: “Saya terima nikah dan kawinnya Aisyah binti muslimin dengan mas kawin tersebut dibayar tunai.”

 

Ø Kalimat ijab dengan bahasa Arab yang diucapkan oleh orang yang mewakili wali:



أَنكَحْتُكَ وَزَوَّجْتُكَ مَخْطُوْبَتَكَ اُسْوَة بِنْتَ فَائِز الَّتِي وَكَّلَنِي وَلِيُّهَا بِمَهْرِ اَدَاوَاتِ الصَّلَاةِ   حَالًا

Ankatuka wa zawwajtuka makhthûbataka uswah binta Faiz allatî wakkalanî waliyyuhâ bi mahri adawatis solat hâlan

 

Artinya: “Saya nikahkan kamu dan saya kawinkan kamu dengan perempuan pinanganmu Uswah binti Faiz yang walinya telah mewakilkan kepada saya dengan mas kawin ...... tunai.”

 

QABUL (JAWABANNYA):

 

قَبِلْتُ نِكَاحَهَا وَتَزْوِيْجَهَا بِالْمَهْرِ المذْكُوْرِ حَالًا

 

Qabiltu nikâahâ wa tazwîjahâ bil mahril madzkûr

Artinya: “Saya terima nikah dan kawinnya Aisyah binti muslimin dengan mas kawin tersebut dibayar tunai.”

 




 



Categories: ,


Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Pellentesque volutpat volutpat nibh nec posuere. Donec auctor arcut pretium consequat. Contact me 123@abc.com

0 komentar:

Posting Komentar